Semangat Demokrasi; Semarakkan Hari Pers Nasional 2024 Bersama JPM dan Polres Malang

- 9 Februari 2024, 23:03 WIB
 Acara puncak peringatan Hari Pers Nasional 2024, bertempat di Gedung Sanika Satyawada Polres Malang, dihadiri Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana, serta para petinggi Polres Malang dan Kapolsek dari berbagai jajaran
Acara puncak peringatan Hari Pers Nasional 2024, bertempat di Gedung Sanika Satyawada Polres Malang, dihadiri Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana, serta para petinggi Polres Malang dan Kapolsek dari berbagai jajaran /Mnr/MALANGRAYA.CO

Upaya tersebut diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap proses demokrasi dan menciptakan lingkungan yang kondusif selama pemilu.

"Kami berharap partisipasi masyarakat maksimal dalam pemilu, menggunakan suaranya pada 14 Februari 2024,” tutupnya.

Acara ini menjadi momen berharga dalam memperingati Hari Pers Nasional dan mempererat kemitraan Polresta Malang dengan pers dalam memberikan informasi yang berimbang dan mendukung pembangunan nasional. 

Polres Malang berharap semangat kemitraan ini terus tumbuh, membina kerja sama yang erat antara kepolisian, media, dan masyarakat untuk menjamin proses demokrasi yang berkualitas dan penuh integritas.

Sebelumnya, Ketua Panitia Hari Pers Nasional 2024 Aisyah Nawangsari menyampaikan laporan terkait kegiatan yang diselenggarakan Jurnalis Polri (JPM) Malang dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional.

"Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional tahun 2024, kami mengadakan tiga kegiatan yang melibatkan anggota kepolisian. Kegiatan tersebut adalah lomba cerdas cermat, lomba menulis dan video jurnalisme, serta Kapolsek Awards,” ujarnya dalam sambutan pembuka.

Kegiatan pertama adalah lomba cerdas cermat yang diikuti oleh 45 orang yang terdiri dari 30 orang kapolsek dan 15 orang pejabat tinggi kepolisian Polres Malang. Kompetisi ini berlangsung pada hari Sabtu, (3 /2/ 2024).

"Alhamdulillah lomba berjalan dengan lancar dan kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang antusias mengikuti lomba,” ujarnya.

Kegiatan kedua adalah lomba menulis dan video jurnalistik yang melibatkan para operator media dari masing-masing Polsek Jajaran Polres Malang dan satuan kerja maupun fungsional Polres Malang. 

Halaman:

Editor: Dodik Fajar Iswahyudi

Sumber: HUMAS POLRES MALANG


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah