Cakep! MTsN 3 Malang Jadi Sekolah Percontohan Literasi Nasional

- 30 April 2024, 08:10 WIB
MTsN 3 Malang menjadi Sekolah Percontohan Literasi Nasional dalam ajang Festival Literasi Nasional 2024.
MTsN 3 Malang menjadi Sekolah Percontohan Literasi Nasional dalam ajang Festival Literasi Nasional 2024. /mtsn3malang.sch.id

MALANGRAYA.CO – Prestasi membanggakan kembali diraih MTsN 3 Malang. Institusi pendidikan yang berlokasi di Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang tersebut terpilih sebagai salah satu Sekolah Percontohan Literasi Nasional.

MTsN 3 Malang menempati peringkat tiga Sekolah Percontohan Literasi Nasional dalam ajang Festival Literasi Nasional 2024 akhir pekan kemarin. Ini adalah puncak acara dari rangkaian kegiatan Gerakan Sekolah Menulis Buku (GSMB) tahun 2023 yang diselenggarakan Nyalanesia.

Penghargaan ini diraih MTsN 3 Malang melalui sejumlah kegiatan dalam kurun waktu 2023 lalu, seperti Gerakan Madrasah Menulis Buku (GMMB). Semua civitas, baik guru maupun siswa, tumpah ruah menuangkan ide dalam ajang menulis 1.000 karya.

Kegiatan lain yang tidak kalah seru adalah ajang kreasi dan seni, yakni Teacher Masterclass, lomba tari kreasi, lomba aransemen lagu Nyalanesia, lomba menulis quotes, hingga melukis di atas kaos seragam Festival Literasi Nasional.

Tidak hanya peringkat tiga Sekolah Percontohan Literasi Nasional, MTsN 3 Malang juga menjadi nominasi 50 terbaik dalam ajang Lomba Quotes dan 100 karya terbaik Lomba Guru Menulis Cerpen. Hal itu semakin menegaskan citra MTsN 1 Malang sebagai Sekolah Aktif Literasi Nasional.

Rangkaian acara Festival Literasi Nasional ini sendiri dihadiri oleh 1.297 lembaga tingkat sekolah dasar, menengah, hingga perguruan tinggi dari 37 provinsi di seluruh penjuru Indonesia. Pesertanya melibatkan tidak kurang dari 83 ribu siswa dan guru.

Dengan mengusung tema ‘Indonesia Berkarya’ dan membawa semangat Tridaya warisan Ki Hajar Dewantara, ajang tersebut menstimulus guru dan siswa memperkuat cipta, rasa, dan karya, yang berhasil mempertemukan mereka semua dalam pesta literasi paling ceria di Indonesia.

“Saya memberikan apresiasi kepada Nyalanesia yang sudah mengadakan Festival Literasi Nasional 2024. Ini merupakan ajang untuk generasi muda dalam melestarikan budaya membaca di Indonesia,” tutur Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno.

Acara Festival Literasi Nasional sendiri sudah memasuki tahun kedelapan. Selama delapan tahun perjalanan tersebut, sekarang ada lebih dari 350 ribu pelajar, pendidik, dan masyarakat yang telah berkarya.***

Editor: Anang Panca Kurniawan

Sumber: Kemenag Kabupaten Malang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah