HP Samsung Harga 2 Jutaan: Galaxy M20 Okelah untuk Ponsel Entry-Level

- 21 Juni 2024, 13:59 WIB
Galaxy M20 merupakan ponsel cerdas keluaran Samsung berharga murah dengan performa lumayan.
Galaxy M20 merupakan ponsel cerdas keluaran Samsung berharga murah dengan performa lumayan. /GSM Arena

MALANGRAYA.CO – Galaxy M20 merupakan upaya Samsung untuk menghadirkan ponsel cerdas murah yang sesuai dengan kebutuhan sebagian besar orang. Smartphone ini memenuhi semua persyaratan HP entry-level. Meski demikian, memang masih ada kekurangan mengingat kisaran harganya.

Samsung pertama kali meluncurkan Galaxy M20 sekitar tahun 2019 lalu. Meskipun merupakan produk lama, masih banyak counter HP yang menawarkan perangkat ini dalam kondisi baru. Namun, sebelum memutuskan membeli, kita ulas mengenai kelebihan dan kekurangan ponsel tersebut.

Desain Samsung Galaxy M20

Jika dilihat dari atas, Galaxy M20 mirip ponsel murah lainnya seperti Honor 10 Lite dan Realme U1, dengan notch tetesan air dan bezel tipis. Meski begitu, ponsel ini mengusung desain yang benar-benar baru, tidak mendekati ponsel seri J yang mungkin pernah Anda lihat sebelumnya.

Galaxy M20 membawa bodi polikarbonat yang terasa nyaman digenggam. Hasil akhirnya mengilap dan halus saat disentuh, dan tidak menyerupai kaca. Ponsel ini juga melengkung di semua sisi, membuatnya pas di tangan, selain punya sensor sidik jari oval di bagian tengah belakang yang mudah dijangkau.

Pabrikan jelas tidak mengutamakan tampilan paling premium. Meski begitu, material dan finishing-nya mengesankan, sangat pas di tangan, tidak meninggalkan sidik jari, tidak mudah retak, dan mudah dimasukkan ke dalam saku.

Baca Juga: HP Samsung Harga 2 Jutaan: Galaxy M30 Tawarkan Layar Super AMOLED Baterai Awet

Layar Samsung Galaxy M20

Galaxy M20 membawa panel PLS TFT FHD+ (2340 x 1080 piksel) berukuran 6,3 inch. PLS (Plane Line Switching) adalah desain layar milik Samsung yang mirip dengan teknologi IPS (In-Plane Switching). Meski istilah TFT terdengar kuno, tetapi Samsung telah mengembangkan teknologi tersebut.

Secara umum, layarnya memiliki warna yang kaya, sudut pandang yang mengesankan, dan visibilitas di luar ruangan. Layarnya cukup tajam dan cukup terang. Namun, jika dibandingkan panel AMOLED pada ponsel seri J, tentu saja Anda tidak akan mendapatkan warna hitam pekat dan warna yang sangat jenuh.

Kecerahan maksimum rata 400 nits, hampir sama dengan Galaxy M10. Warna hitam M20 sedikit lebih dalam, sehingga menghasilkan kontras yang unggul. Kecerahan minimum diukur pada 3,1 nits, cukup oke untuk menonton video malam hari, walau belum ada peningkatan kecerahan otomatis.

Halaman:

Editor: Anang Panca Kurniawan

Sumber: GSM Arena Tech Radar Samsung Electronics Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah