Pantai Ngudel, Keindahan Lainnya di Malang Selatan

- 4 Mei 2024, 10:30 WIB
Pantai Ngudel merupakan salah satu pantai eksotis di Malang dengan tiket terjangkau.
Pantai Ngudel merupakan salah satu pantai eksotis di Malang dengan tiket terjangkau. /Instagram/@ipfa_ahla

MALANGRAYA.CO – Berbicara tentang wisata pantai di Malang memang seolah tidak ada habisnya. Ada banyak pantai yang bisa dijelajahi, dan salah satu yang bisa menjadi referensi untuk liburan adalah Pantai Ngudel. Lantas, apa yang unik dari pantai yang berada di Malang sisi selatan ini?

Lokasi Pantai Ngudel Malang

Anda bisa menemukan Pantai Ngudel di Desa Sidurejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang. Lokasinya tidak berada jauh dari Pantai Sendiki dan Pantai Modangan, pantai yang juga cukup populer di Malang.

Jika bertolak dari Kota Malang, menuju Pantai Ngudel bisa melalui jalur Kepanjen. Arahkan kendaraan Anda ke Gondanglegi, lanjut ke Pagelaran dan Srigonco.

Setibanya di perempatan arah Jalur Lintas Selatan, belok kiri ke Pantai Goa Cina. Sekitar 8 km, Anda akan menemukan pintu masuk Pantai Ngudel di kanan jalan.

Baca Juga: Pantai Wedi Awu Malang, Spot Surfing yang Eksotis

Selain lewat Kepanjen, juga bisa menggunakan jalur Turen. Jika memilih jalur ini, belok kiri sebelum Pabrik Gula Krebet, lalu ikuti petunjuk arah ke Pantai Sendang Biru.

Lanjutkan perjalanan sampai Sumbermanjing Wetan, diteruskan sekitar 8 km lagi sampai perempatan menuju Pantai Sendang Biru. Dari titik ini, belok ke arah Pantai Goa Cina dan sekitar 6 km setelah pantai tersebut, Anda akan menemukan pintu masuk Pantai Ngudel di kiri jalan.

Keunikan Pantai Ngudel Malang

Sunset Pantai Ngudel./
Sunset Pantai Ngudel./ Instagram/@wdyyulia

Keindahan Pantai Ngudel sudah tidak perlu diragukan lagi. Di sini, pengunjung bisa menikmati pasir pantai yang putih bersih, dipadukan dengan kilauan air laut berwarna biru cerah.

Halaman:

Editor: Anang Panca Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah