Duka di Sungai Amprong, Malang: Dua Anak Perempuan Meninggal Akibat Arus Deras

- 22 Mei 2024, 13:35 WIB
ILUSTRASI
ILUSTRASI /Oyo/MALANGRAYA.CO

"Keluarga memohon agar tidak dilakukan autopsi dan memilih untuk segera mengurus pemakaman," jelas Effendi.

Sementara itu, Ardin yang berusia 23 tahun dan menjadi saksi mata, menceritakan bahwa ia hendak memancing di Sungai Amprong ketika mendengar teriakan minta tolong dari dua anak laki-laki yang menyaksikan peristiwa tenggelamnya anak-anak tersebut.

Ketiga anak perempuan itu telah terseret hingga kira-kira 200 meter. Satu anak terlihat terjebak di dahan bambu, satu lagi tenggelam, dan anak ketiga berusaha menyelamatkan diri dengan berenang.

Ardin dan warga lainnya segera melakukan upaya penyelamatan. Pencarian dilakukan untuk menemukan anak yang sempat tenggelam, dan akhirnya ketiga anak berhasil dievakuasi.

"Saya dan warga lainnya langsung terjun ke sungai untuk memberikan pertolongan. Kami berhasil menyelamatkan satu anak, namun sangat disayangkan dua anak lainnya ditemukan telah meninggal," tutur Ardin.

Ipda Yudi Risdianto, Kasihumas Polresta Malang Kota, menginformasikan, tiga korban yang merupakan Nasasya Ayu Sabrina (7), Intan Aqilla Zainah (8), dan Raya Febrianti (6) semuanya tinggal tidak jauh dari lokasi kejadian.

Yudi menyatakan, berdasarkan keterangan saksi bernama Supali, ia melihat ketiga anak perempuan tersebut bermain dan mandi di sungai tanpa didampingi orang dewasa.

"Kira-kira pukul 15.00 WIB, ada tiga anak perempuan yang mandi di sungai tanpa sepengetahuan orang tua," ungkap Yudi saat dikonfirmasi.

Sejam kemudian, Ardin yang ingin memancing mendengar teriakan Raya yang meminta bantuan karena teman-temannya tenggelam di sungai itu.

"Dia berlari sambil berteriak meminta tolong karena ada anak yang tenggelam di sungai," lanjut Yudi.

Halaman:

Editor: Dodik Fajar Iswahyudi

Sumber: Polsek KedungKandang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah