4 Calon Berpotensi Bertarung..! Calon Independen Heri Cahyono - Muhammad Rizky Tak Penuhi Syarat Verifikasi

- 24 Juni 2024, 18:13 WIB
A. Hanan Jalil, Ketua DPD Partai NasDem Kota Malang, menyatakan bahwa kemungkinan adanya 4 calon yang akan bertarung
A. Hanan Jalil, Ketua DPD Partai NasDem Kota Malang, menyatakan bahwa kemungkinan adanya 4 calon yang akan bertarung /Dk/MALANGRAYA.CO

Kandidat-kandidat itu antara lain H. Mohamad Anton berpotensi diusung oleh Fraksi Damai, Sofyan Edi Jarwoko akan diusung oleh koalisi Golkar dan PKS.

Sutiaji yang saat ini menjabat sebagai petahana dan diperkirakan akan mendapatkan dukungan dari PDIP, serta Wahyu Hidayat yang kini menjabat sebagai Penjabat Walikota Malang dengan peluang dukungan dari Partai Gerindra.

A. Hanan Jalil, Ketua DPD Partai NasDem Kota Malang, menyatakan bahwa kemungkinan adanya 4 calon yang akan bertarung dalam Pilkada adalah sesuatu yang bisa terjadi.

"Saya memang mendengar kabar itu, namun perlu ditekankan hingga saat ini belum ada satupun partai politik yang telah memberikan surat rekomendasi," ujar Hanan, saat dikonfirmasi awak media,pada Senin(24/6/2024).

Partai NasDem, menurut Hanan, sedang menelaah beberapa calon yang telah mendaftar melalui berbagai tingkatan partai.

Sementara itu, HM. Imron, Ketua DPD Partai Demokrat, juga menyampaikan bahwa pihaknya sedang mempertimbangkan kandidat yang tepat untuk memimpin Kota Malang ke depan.

Di sisi lain, M. Farid, Ketua PSI Kota Malang, mengatakan bahwa dalam kancah politik, segala kemungkinan bisa terjadi.

"Bisa jadi ada 4 calon, 3 calon, atau bahkan hanya 2 calon. Semua masih dalam proses pertimbangan dan menunggu keputusan dari DPP," tuturnya.

Tidak tertutup kemungkinan jumlah calon dapat berubah menjadi atau bahkan mungkin secara mendadak berkurang. Situasi saat ini masih sangat dinamis; semua pihak masih dalam proses pertimbangan.***

Halaman:

Editor: Dodik Fajar Iswahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah