Nasdem Kota Malang Ajak Emak-Emak Senam Bersama 

- 10 Desember 2023, 14:01 WIB
Peserta yang mayoritas adalah kaum perempuan terlihat penuh semangat mengikuti irama yang dipimpin oleh seorang instruktur.pada minggu (10/12/2023)
Peserta yang mayoritas adalah kaum perempuan terlihat penuh semangat mengikuti irama yang dipimpin oleh seorang instruktur.pada minggu (10/12/2023) /didit/MALANGRAYA.CO

 

MALANGRAYA.CO-Kampanye Partai Nasdem Kota Malang semakin meriah di wilayah Lingkungan Janti Kelurahan Bandungrejosari Kecamatan Sukun Kota Malang. Kampanye tersebut dilakukan dalam bentuk berbeda, dimana warga dapat menikmati hiburan, senam bersama, dan makanan gratis, pada minggu (10/12/2023)

Kampanye bentuk lain ini merupakan kali kedua yang dilakukan oleh DPD Partai Nasdem Kota Malang. Pekan sebelumnya, kampanye serupa telah dilakukan di lapangan Hlilintar, Bareng Kecamatan Klojen Kota Malang. Minggu berikutnya, kampanye dilakukan di wilayah Kecamatan Blimbing, Kedungkandang, dan Lowokwaru.

Kegiatan dimulai sejak pukul 06.00 WIB, dimana peserta mulai berkumpul di lapangan voli Janti untuk melakukan senam bersama. Para peserta yang mayoritas adalah kaum perempuan terlihat penuh semangat mengikuti irama yang dipimpin oleh seorang instruktur. Instruktur tersebut juga berhasil menciptakan suasana yang semarak dengan mengajak warga untuk senam sambil mendengarkan lagu-lagu terkini yang sedang viral.

"Ayo ibu-ibu, mana gerakanya?…Masih semangat," seru instruktur  senam. 

Selain senam bersama, festival hadrah juga turut memeriahkan kampanye dalam bentuk lain di wilayah dapil Sukun ini. Panitia juga menyiapkan hadiah untuk para pemenang dalam festival tersebut. Semua peserta, termasuk peserta senam, terlihat penuh semangat menampilkan performa terbaik mereka, lengkap dengan mengenakan seragam sehingga menambah kekompakan.

Kampanye dalam bentuk lain ini juga disertai dengan berbagai hiburan lainnya, seperti perform Garnita Partai Nasdem Kota Malang, Celaket Flower Carnival, dan jaran kepang Nronggo Kids. Warga Janti dan sekitarnya tampak betah menikmati rangkaian kegiatan ini dari pagi hingga sore hari. Semua suasana ini semakin membuat kampanye dalam bentuk lain semakin semarak dan meriah. Hal ini merupakan kali kedua dilakukan DPD Partai Nasdem Kota Malang,pekan sebelumnya, Minggu (3/12/2023).

Partai Nasdem juga turut mengadakan pameran yang melibatkan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam kampanye ini. Peserta kampanye memiliki kesempatan untuk berbelanja atau menikmati makanan gratis dari UMKM yang terlibat, karena panitia telah menyiapkan kupon-kupon yang dapat ditukar dengan produk UMKM pada pameran.

Abdul Hanan, Ketua DPD Partai Nasdem Kota Malang, menyatakan bahwa melibatkan semua pihak dalam setiap kegiatan merupakan prioritas bagi partainya. Menurutnya, hal ini akan membuat semua orang dapat menikmati kegiatan tersebut dan menjadi lebih bahagia. Hanan juga memperkenalkan para calon legislatif (caleg) dari Dapil Sukun di DPRD Kota Malang, serta caleg DPRD Provinsi dan DPR RI.

Halaman:

Editor: Dodik Fajar Iswahyudi

Sumber: Nasdem


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah