Seleksi Mandiri Universitas Negeri Malang Jalur TMBK Tahun 2024 Dibuka di 5 Kota, Cek Jadwalnya!

- 26 Juni 2024, 08:34 WIB
Universitas Negeri Malang membuka Seleksi Mandiri TMBK TA 2024/2025 di lima kota.
Universitas Negeri Malang membuka Seleksi Mandiri TMBK TA 2024/2025 di lima kota. /um.ac.id

MALANGRAYA.CO – Info menarik bagi lulusan SMA dan sederajat yang ingin melanjutkan studi di Universitas Negeri Malang (UM). Eks IKIP Malang tersebut membuka Seleksi Mandiri Tes Masuk Berbasis Komputer (TMBK) yang diadakan di lima kota. Selain Malang, tes akan dilaksanakan di Jakarta, Makassar, Yogyakarta, dan Balikpapan.

“Keputusan ini tentu saja memudahkan para calon mahasiswa yang hendak mengikuti Seleksi Mandiri UM jalur TMBK sebab dapat mengikuti tes tanpa harus datang ke Kota Malang, cukup memilih lokasi tes yang lebih dekat dengan domisili asal mereka,” tulis UM dalam keterangan resminya.

Pendaftaran Seleksi Mandiri UM jalur TMBK ini sudah dibuka sejak awal Mei 2024 lalu. Sementara itu, ujian atau tes akan dilaksanakan pada 1 sampai 10 Juli 2024, tergantung tempat pelaksanaan. Berikut jadwal pendaftaran Seleksi Mandiri UM jalur TMBK tahun akademik 2024/2025.

Jadwal Pendaftaran Seleksi Mandiri UM TMBK TA 2024/2025

  • Jakarta: 1 Mei – 27 Juni 2024
  • Makassar: 1 Mei – 27 Juni 2024
  • Yogyakarta: 1 Mei – 27 Juni 2024
  • Balikpapan: 1 Mei – 1 Juli 2024
  • Malang: 1 Mei – 4 Juli 2024

Untuk lokasi Jakarta dan Makassar, tes akan dilaksanakan pada 1 dan 2 Juli 2024, sedangkan tes di wilayah Yogyakarta dan Balikpapan diadakan pada 3 dan 4 Juli 2024. Sementara itu, tes di kampus UM Malang digelar pada 9 dan 10 Juli 2024.

Baca Juga: Universitas Negeri Malang Buka Seleksi Mandiri Kelas Internasional TA 2024/2025, Simak Jadwal dan Biayanya!

Syarat Pendaftaran Seleksi Mandiri UM TMBK TA 2024/2025

  • Lulusan SMA/SMK/MA atau sederajat.
  • Pendaftar tidak dibatasi umur dan tahun lulus.
  • Setiap peserta dapat memilih dua program studi (tidak harus sebidang dengan jurusan di SMA/SMK/MA).
  • Scan ijazah atau Surat Keterangan Lulus.
  • Pasfoto berwarna terbaru (standar untuk ijazah) dengan wajah menghadap ke depan ukuran 4 x 6.
  • Surat keterangan penghasilan orang tua atau daftar gaji.
  • Kartu Keluarga.
  • Akta Kelahiran atau Akta Kenal Lahir.
  • Bukti pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB).
  • Foto rumah tampak depan, ruang tamu, dan dapur.
  • Surat pernyataan kesanggupan membayar biaya pendidikan.

Bagi yang berminat, bisa mendaftar secara online melalui laman https://seleksi.um.ac.id/app/. Pendaftaran diakhiri pukul 15.00 WIB dan pengunggahan dokumen diakhiri pukul 23.59 WIB pada hari terakhir pendaftaran di masing-masing lokasi.

Peserta juga diwajibkan membayar biaya pendaftaran sebesar Rp300.000. Setelah itu, peserta mengikuti TMBK-UM sesuai jadwal dan lokasi yang telah ditentukan.

Pengumuman hasil tes akan dilaksanakan pada 17 Juli 2024. Bagi yang lolos seleksi, diwajibkan melakukan registrasi online pada 17 sampai 22 Juli 2024, sedangkan pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) pada 24 sampai 28 Juli 2024. Nantinya juga akan diadakan PKKMB atau orientasi kampus pada 17 sampai 23 Agustus 2024, sebelum perkuliahan pada 2 September 2024.***

Editor: Anang Panca Kurniawan

Sumber: Universitas Negeri Malang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah