Referensi Cafe di Malang dengan Vibes Tropical, Harga Standar Spot Instagenic

18 April 2024, 11:31 WIB
Ada sejumlah cafe di Malang yang mengusung vibes tropical, termasuk Easy Breezy. /Instagram/@easybreezy.malang

MALANGRAYA.CO – Malang bisa dikatakan gudangnya cafe. Pasalnya, banyak kafe kece yang dapat ditemukan di daerah ini. Nah, jika ingin bersantap dan nongkrong dengan suasana ala-ala tropical, kafe-kafe ini mungkin bisa menjadi rekomendasi yang menarik.

Easy Breezy

Easy Breezy Malang./ Instagram/@easybreezy.malang

Rekomendasi pertama kafe bertema tropical di Malang adalah Easy Breezy. Anda bisa menemukannya di kawasan Sawojajar, tepatnya di Jalan Danau Ranau, tidak jauh dari Avan Swalayan dan cuma berselang 3 menit berkendara dari SMA Negeri 10 Malang.

Menjadi tempat kuliner yang cukup viral, Easy Breezy mengusung vibe tropical yang kental berkat meja-meja di luar ruangan dekat kolam renang. Terdapat pula live music ketika malam hari. Mengenai menu, banyak ragamnya dan ditawarkan dengan harga standar.

Baca Juga: Cafe Rooftop Instagramable di Kota Malang, Cocok untuk Hangout dan Dating Romantis

Cafe Litchi

Cafe Litchi Malang./ Instagram/@cafelitchi

Referensi berikutnya, Anda bisa berkunjung ke Cafe Litchi. Lokasinya terletak di Jalan Leci No. 1, Bareng, Kecamatan Klojen, Kota Malang, cuma berjarak 1,2 km atau 4 menit saja berkendara dari Malang City Point.

Saat tiba di kafe ini, Anda akan dibuat kagum lantaran menawarkan suasana mirip pinggiran Pantai Santorini. Banyak spot foto Instagramable yang juga bisa dijadikan lokasi selfie. Mengenai menu, harganya tergolong lumayan, mulai Rp20 ribuan untuk minuman dan Rp40 ribuan untuk makanan.

Sejenak Coffee

Sejenak Coffee Malang./ Instagram/@sejenak.coffeehouse

Perlu referensi lainnya? Bisa meluncur ke Sejenak Coffee. Alamatnya ada di Jalan Bunga Mondokaki No. 30, Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Dari arah Taman Krida Budaya Jawa Timur, Anda bisa menyusuri Jalan Soekarno-Hatta, belok ke Jalan Cengkeh, kemudian belok kanan ke Jalan Bunga Mondokaki.

Baca Juga: Referensi Cafe di Malang Buka 24 Jam, Cocok untuk Kongkow dan Bikin Tugas

Lokasinya yang berada di tengah kota membuat kafe ini mudah diakses. Selain itu, juga menyediakan ruangan yang chill and calm, dengan nuansa putih yang dominan dan curve shape ala bangunan Santorini. Ada banyak menu yang ditawarkan, dengan White Lotus dan Kakao Kayo menjadi favorit.

Kulonetan Cafe

Kulonetan Cafe Malang./ Instagram/@kulonetan_

Masih di kawasan Jatimulyo, Anda pun busa mampir di Kulonetan Cafe yang berada di Jalan Puring No. 12, Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Kafe ini bisa diakses dari Jalan Kendalsari, dilanjutkan ke Jalan Kalpataru, Jalan Arumdalu, dan Jalan Puring, dengan jarak cuma 700 meter.

Kafe ini memiliki area outdoor yang lapang, dengan banyak tanaman hijau, sehingga membuat suasana menjadi lebih asri. Menu yang disediakan pun berlimpah, dan yang menjadi andalan adalah cappuccino, matcha, dan ciabatta (roti khas Italia berisi beef, egg, lettuce, dan saus).

Baca Juga: Rekomendasi Cafe Loteng di Malang, Tempatnya Cozy Harganya Bersahabat

Amberlee Coffee & Kitchen

Amberlee Coffee & Kitchen Malang./ IST

Sedikit ke arah utara, ada Amberlee Coffee & Kitchen yang juga bisa menjadi rujukan kafe dengan nuansa tropical di Malang. Anda bisa menemukan tempat kongkow dan kuliner ini di Jalan Sasando No. 8, Ketani, Tegalgondo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang.

Mengusung konsep tropical, kafe ini menyediakan ruangan yang nyaman. Area indoor telah dilengkapi AC sehingga tidak gerah, sedangkan bagian outdoor dikelilingi tumbuhan hijau dan sawah yang tampak asri. Harga menu yang ditawarkan pun tergolong terjangkau untuk kantong mahasiswa dan pelajar.***

Editor: Anang Panca Kurniawan

Tags

Terkini

Terpopuler