Hentikan Aplikasi ..! Pertemuan SPBE di Istana Negara, Pemkot Batu Bersama Kepala Daerah Lainya Hadir

- 28 Mei 2024, 10:17 WIB
Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai, saat hadiri pertemuan SPBE di Istana Negara
Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai, saat hadiri pertemuan SPBE di Istana Negara /0yo/ist/Instagram/MALANGRAYA.CO

MALANGRAYA.CO - Pejabat Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, bersama para kepala daerah lainnya dari seluruh Indonesia, mengikuti pertemuan puncak Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Tahun 2024 dan peluncuran inisiatif Government Technology (GovTech) Indonesia berlangsung di Istana Negara, pada Senin, (27/5/2024).

Acara ini dihadiri oleh para Menteri, Kepala Lembaga Pemerintah Non Departemen, Kejaksaan Agung, Panglima TNI, dan Kepala Kepolisian Republik Indonesia, serta para Gubernur dari berbagai daerah.

Beberapa kepala daerah yang hadir secara langsung di Istana Negara adalah mereka yang daerahnya meraih penghargaan 10 besar SPBE terbaik, serta daerah yang menunjukkan peningkatan nilai SPBE secara signifikan.

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, secara khusus menekankan bahwa pemerintah telah menghentikan pembuatan aplikasi baru, mengingat saat ini telah ada lebih dari 27 ribu aplikasi yang dimiliki oleh pemerintah.

Ia menyarankan pentingnya satu aplikasi besar yang dapat mengintegrasikan semua data melalui peluncuran platform Ina Digital.

Dalam kesempatan yang sama, sebanyak 65 lembaga pemerintah pusat dan daerah dianugerahi penghargaan dalam enam kategori berbeda, berdasarkan tingkat kematangan mereka dalam implementasi SPBE.

Pejabat Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, menyambut baik peluncuran Ina Digital sebagai upaya untuk mempercepat dan mempermudah akses masyarakat terhadap layanan pemerintah.

"Melalui sistem terintegrasi ini, kami optimis bahwa pelayanan pemerintah akan menjadi lebih cepat. Sistem yang telah terintegrasi ini tentunya akan lebih efisien dan ekonomis. Pemerintah Kota Batu mendukung sepenuhnya penggunaan Ina Digital," sambut Aries.

Lebih lanjut, Pemerintah Kota Batu berkomitmen penuh dalam mendukung pelaksanaan kegiatan pemerintahan dengan memanfaatkan digitalisasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Halaman:

Editor: Dodik Fajar Iswahyudi

Sumber: Pemkot Batu


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah