Iklan AI-nya Dirujak, Prabowo Joget Gemoy Pakai Ilustrasi 3D

- 17 Desember 2023, 07:00 WIB
Capres Prabowo menampilkan iklan terbaru menggunakan ilustrasi 3D dirinya sedang berjoget.
Capres Prabowo menampilkan iklan terbaru menggunakan ilustrasi 3D dirinya sedang berjoget. /IST.

MALANGRAYA.CO – Setelah sempat dirujak oleh netizen gara-gara memakai AI, sekarang pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka meluncurkan iklan terbaru yang menggunakan ilustrasi 3D. Menampilkan Prabowo yang tengah berjoget riang bersama warga, pariwara ini mengusung lagu berirama dangdut yang mengajak untuk bergoyang.

Dalam tayangan iklan tersebut, Prabowo yang sebelumnya tampil di baliho bersama Gibran, mendadak turun ke jalan dan langsung menari dengan luwes. Diiringi lagu bertema ‘Yo mung Prabowo Gibran’ dengan irama dangdut koplo, warga ikutan berjoget bersama capres yang sering disebut gemoy ini.

Komentar netizen beragam menanggapi iklan tersebut. Ada yang menyebut iklannya menghibur dan tim kreatif Prabowo-Gibran patut diacungi jempol. Ada juga yang nyinyir, mengatakan yang dicari adalah sosok pemimpin yang punya banyak gagasan, bukan cuma gemoy dan joget lucu-lucuan.

Sebelumnya, iklan susu pasangan Prabowo-Gibran yang tayang di stasiun TV menimbulkan polemik. Berdurasi sekitar 30 detik, iklan tersebut menampilkan Prabowo dan Gibran bersama anak-anak. Keduanya juga tampak menggenggam dus susu bertuliskan ‘Prabowo-Gibran 2024 Bersama Indonesia Maju. Susu Gratis’.

Iklan itu dipermasalahkan lantaran melibatkan anak-anak. Namun, juru bicara tim Prabowo-Gibran mengatakan bahwa tokoh yang ditampilkan dalam video tersebut memakai teknologi AI (artificial intelligence), bukan anak-anak asli, karena mereka tahu bahwa ada larangan melibatkan anak-anak dalam politik praktis.

Meski demikian, pakar multimedia dan telematika, Roy Suryo, menyangsikan kalau iklan tersebut dibuat menggunakan AI. Menurut dia, iklan susu Prabowo bukan memakai AI, melainkan animasi. Pasalnya, pariwara tersebut tampak jelas masih diprogram, digambar atau bahkan dipotret, dan di-scan oleh manusia.

Jika Prabowo menampilkan iklan-iklan kreatif, maka lawannya, Ganjar Pranowo, memilih untuk aktif di media sosial dalam rangka menggaet suara Gen Z pada Pemilu 2024, bahkan sudah dilakukannya saat masih menjadi Gubernur Jawa Tengah. Selain itu, ia berpenampilan seperti layaknya anak muda, dengan gaya bahasa yang membumi.

Di sisi lain, Anies Baswedan, selain lewat media sosial, juga membuat program Desak Anies yang berisi dialog sebagai cara mendekati Gen Z dan milenial. Menurut Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN), ini adalah diskusi dua arah untuk mengetahui problem anak muda masa kini.***

Editor: Anang Panca Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah